kisah penyemangat
Awalnya malu, lama-lama bangga ANAK pasti bangga dengan profesi orang tuanya, apapun itu. begitu pula agung bhaktiar yang beberapa waktu lalu lulus sebagai dolter dari fakultas kedokteran UGM. ia tak pernah menyembunyikan jati diri dan pekerjaan ayahnya yang merupakan tukang becak dan ibunya yang sehari-hari mencari nafkah sebagai sebagai pemulung. "namun sebagai manusia, ketika awal-awal masuk kuliah ada juga rasa malu,minder,dan bermacam-macam perasaan yang gak karuan," ungkap agung yang seperti bapaknya, Suyatno, juga terlihat lugu dan apa adanya. perasaan mau minder dianggap-nya wajar, karena siapapun yang berada pada posisinya pasti merasakan hal yang sama. Berada dilingkungan calon dokter yang sebagian besar berasal dari kalangan orang berpunya tentu membawa nuansa tersendiri.